Wow..Separoh Arah Kiblat Masjid dan Mushalla di Padang Belum Benar

by -
IMG-20200124-WA0040

Semangatnews, Padang- Hampir separoh kiblat masjid dan mushalla di kota Padang belum betul  arahnya.

Khatib Jumat Masjid Agung Nurul Iman Padang, Firdaus,AN,MHI dalam khotbahnya, Jumat 24/01 mengungkap, banyak masjid dan mushalla belum betul arah kiblatnya.

Hal ini harus menjadi perhatian pengurus dan meminta kementerian Agama  menyosialisasikan dan  mengukur ulang kiblat semua masjid dan mushalla Padang khususnya dan Sumbar umumnya.

Firdaus yang master hukum agama islam ini, menegaskan  bahwa dalam menentukan arah kiblat mudah, yakni dengan bayangan sinar matahari dalam waktu yang telah ditetapkan.

Untuk lengkapnya ingin mempelajari menentukan arah kiblat, ada kalender tahunan yang dibuat Muhammadiyah disitu dibuat kolom khusus menentukan kiblat.Silakan beli di masjid Taqwa Muhammadiyah Padang.

Menjawab pertanyaan Semangatnews.com usai sholat, Firdaus mencontohkan masjid yang yang kiblatnya sudah benar adalah masjid Agung Nurul Iman, Taqwa Muhammadiyah, masjid Sahara Padang.Pasir.

Sedangkan yang melenceng kiblatnya adalah masjid Baiturrahmah di By Pass Padang. Ada sekitar 15 derjat melencengnya.

Menurut Firdaus, pengurus dan pemilik masjid ini telah mengetahui, namun belum ada perbaikan.

Menjawab, siapa yang berwenang untuk membetulkan, Firdaus menyebut adalah Kemenag. Cuma saja SDM mereka terbatas.

Jadi jika ingin kiblatnya mau dicek, buat surat ke Kemenag dan petugas akan datang.

Ada sebuah masjid dengan pengurus bersikukuh mempertahankan kiblat lama. Mereka tak bergeming, kalau salah, biar kami pertanggungjawabkan dunia akhirat, meski ke neraka sekalipun.(zln)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.