TNI JUga Bantu Warga Perbaiki Masjid

by -

KENDAL – Terlihat nyata TNI bisa dalam segala bidang bukan hanya kemampuan berperang saja, namun dalam kegiatan sosial TNI juga tidak diragukan lagi. Seperti di gelaran Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-109 Kodim 0715/Kendal, beberapa Satgas juga membantu warga dalam memperbaiki Masjid Sirojul Huda, di Dusun Pening RT 05 RW 05 Desa Sendang Kulon, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal.

Hal itu dilakukan TNI Satgas, di luar tugas utama mengerjakan sasaran fisik pengecoran Jalan yg menghubungkan antar dusun, dimana merupakan salah satu sasaran fisik TMMD yang secara resmi dibuka tanggal 2 September 2020.

Dengan pengalaman yang sudah ada dengan lihai beberapa TNI Satgas mengerjakan menambal dinding Masjid. Seperti yang dilakukan Serda Juwanto yang merupakan Anggota satgas TMMD 109.

Nurul Amar (50) warga desa Sendang Kulon mengucapan terima kasih atas bantuan para satgas TMMD yang ikut memperbaiki masjid. Atas bantuan para TNI pekerjaan perbaikan dapat terselesaikan dengan cepat.

“Kami sangat berterimakasih kepada anggota TNI yang sudah membantu kami dalam memperbaiki dinding dan tempat berwudhu masjid sampai selesai,” ungkap Nurul. (Pendim 0715/Kendal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.