Satgas TMMD Tak Ada Henti-hentinya Melawan Corona
Semangatnews, Kudus – Dalam memerangi dan mencegah virus Corona (Covid 19) baik itu pemerintah pusat hingga pemerintah daerah serta dibantu juga oleh Instansi terkait lainnya terus berupaya bersatu padu, bergandengan tangan dengan melakukan berbagai upaya dalam memerangi wabah Virus Corona yang sudah meluas sampai ke pelosok daerah yang ada di Indonesia, Kamis (02/04/2020).
Upaya tersebut juga dilakukan oleh anggota Satgas TMMD 107 Kodim 0722/Kudus Serka Wardi melakasanakan penyemprotan Cairan Disinfektan ditempat pusat keramaian maupun di rumah-rumah warga Desa Kedungsari.
Kegiatan ini juga turut diikuti personil dari Polsek Gebog dan PMI serta perangkat desa.
“Kami bersama unsur jajaran Polsek Gebog serta Instansi terkait lainnya, melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di sejumlah lokasi, seperti tempat keramaian, Masjid, Pasar, perkantoran, serta fasilitas umum lainnya yang dianggap rentan akan penyebaran Virus Corona (Covid 19),” terang Serka Wardi.(Pendim Kudus)