SEMANGAT Padang Panjang – Dalam upaya pengembangan produk-produk seni kriya dan sebagai bahan apresiasi baik itu apresiasi bagi Prodi Seni Kriya Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang, maupun bagi Usaha Masyarakat Kecil Menengah (UMKM) yang bergerak pada industri kreatif, Institut Seni Indonesia Padangpanjang mengadakan kegiatan Kriya Expo, Rabu (26/04/17) di depan kantor Prodi Seni Kriya.
Kriya Expo ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan oleh Prodi Seni Kriya ISI Padangpanjang. Tema yang diusung dalam kegiatan tersebut adalah “Bersama membangun kreatifitas yang berbasis budaya lokal yang berdaya saing”.
Hal ini disebutkan oleh Ketua pelaksana Ahmad Bahrudin, S.Sn., M.Sn dalam laporan kegiatan yang juga dihadiri oleh para pelaku UMKM, Disperindag Padangpanjang, dan para sponsor yang juga membantu sehingga kegiatan tersebut terlaksana dengan baik.
“Industri kreatif saat ini telah mendapat suport yang penuh dari Presiden RI Joko Widodo dengan mendirikan badan yang mengelola Industri kreatif itu sendiri. Dengan adanya Kriya Expo ini juga dapat menjadi wadah bagi pelaksana ekonomi kreatif dalam mempromosikan produk-produk industri kreatif.” Sebut Ahmad Bahrudin.
Ditambahkan juga oleh Ahmad Bahrudin bahwa kegiatan kriya expo ini akan dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 26 sd 28 April 2017 dengan memamerkan berbagai produk-produk Kriya dari Mahasiswa, Dosen, dan pelaku UMKM se-Sumatera Barat.
Kriya Expo ini dibuka secara resmi oleh Rektor ISI Padangpanjang yang diwakili oleh Dekan Fakuktas Seni Rupa dan Desain Drs. Zulhelman, M.Hum. Dalam Sambutannya, Zulhelman mengucapkan selamat dan terima kasih kepada panitia pelaksana. Dijelaskannya bahwa dengan kegigihan dari panitia, kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik walaupun hanya dengan anggaran yang terbatas.
“Saya cukup bangga dengan panitia, walaupun dengan anggaran yang terbatas, panitia berhasil menggaet sponsor-sponsor dari luar Institusi untuk membantu agar terlaksananya kegiatan ini dengan baik. Berbicara tentang industri kreatif, produk-produk seni kriya adalah primadonanya, karena seni kriya merupakan induk dari produk-produk industri kreatif” Sebut Zulhelman.
Ketua Prodi Seni Kriya menyebutkan juga bahwa kegiatan kriya expo ini juga dapat menunjang proses berkarya seni di kampus.
“Kriya expo ini dapat membuka wawasan dosen dan mahasiswa tentang perkembangan produk seni kriya di tengah-tengah masyarakat. Selain itu juga kegiatan ini juga sebagai sarana exposisi beragam produk handicraft dari UMKM dan juga menjadi tempat sharing informasi secara komprehensif mengenai kualitas, kuantitas, harga dan hal lainya” sebut Amrizal.