Ibu Ibu Berebut Sabun Tim Kreatif
Semangatnews, Kudus – Warga Desa Kedungsari sangat antusias dengan adanya Tim Kreatif Kodim 0722/Kudus yang mengajarkan cara pembuatan sabun cair dilokasi TMMD Reg-107, Sabtu (04/04/2020).
Kali ini Tim kreatif memperagakan pembuatan sabun cair, dari awal penjelasan bahan dan cara pencampuran bahan dasar interaksi Ibu- ibu dengan tim kreatif sangat bagus sampai selesai. Ibu- ibu diberi kesempatan untuk mencoba sabun yang sudah jadi.
Ternyata Warga berebut pingin mencoba sabun yang sudah jadi.
“hasilnya sama seperti sabun yang dijual. Harapan warga ini bisa dikembangkan dan juga kalau bisa bukan cuma sabun cair saja tapi inovasi yang lain,” ucap Ibu Umi.(Pendim 0722kudus)