Semangatnews, Padang – Diklat Training For Trainer ini mempunyai arti yang sangat strategis dalam rangka menyiapkan tenaga pengajar Widyaiswara, pembimbing, penguji dan fasilitator yang akan bertugas menyampaikan materi dan fasilitasi pembelajaran kepada peserta diklat nantinya, tidak hanya dari sisi pengetahuan, tetapi juga hendaknya dapat merobah pola pikir dan pola tindak serta juga dapat menyentuh emosi dan empaty.
Hal ini disampaikan Gubernur Sumatera Barat yang diwakili oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Dr. H. Jefrinal Arifin, SH., M.Si membuka dengan resmi Diklat Fungsional Training For Trainer ( TFT) bagi Widyaiswara dilingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat Senin tanggal 28 Januari 2019, di Aula BPSDM, Padang.
Lebih lanjut Jefrinal menyampaikan bahwa pelatihan/training merupakan suatu kegiatan pembelajaran yang dinilai efektif untuk mendukung sebuah instansi menjadi learning organization.
“Adapun ciri ciri dari learning organization tersebut memiliki aparatur sipil dengan kebiasaan dan perilaku proaktif untuk senantiasa belajar memahami, mengembangkan dan bertukar pengetahuan tentang pekerjaannya untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik secara keseluruhan,” ungkapnya.
Gubernur menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada semua peserta yang telah mengikuti kegiatan ini, dan mengharapkan agar dapat mengikuti dengan sebaik – baiknya, sebab Diklat ini dibiayai dengan biaya yang cukup besar bersumber dari uang rakyat.
Sementara itu Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Jabatan Fungsional selaku Koordinator Latihan Drs. Besri Rahmat. MM menyampaikan bahwa Diklat TFT ini akan dimulai hari ini Senin tanggal 28 Januari 2019 dan akan berakhir tanggal 2 Februari 2019 atau selama enam hari.
Tenaga pengajar yang akan memberikan Materi Diklat ini adalah Narasumber Daerah, Tim Pengajar Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, dan Diklat TFT ini diikuti oleh sebanyak 20 orang Widyaiswara.
Turut hadir dan memberikan sambutan pada pembukaan Diklat ini Dekan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia Drs. Muhammad Rizal, Psy, beserta seluruh pejabat Dilingkungan BPSDM juga undangan lainnya.Kegiatan Diklat Training For Trainer selaku Direktur Latihan diamanahkan kepada Ammili Zukriah,S.Pd,I (Idris)