Baznas Sijunjung Kucurkan Dana untuk Bantu Fakir Miskin

by -

Baznas Sijunjung Kucurkan Dana untuk Bantu Fakir Miskin

Semangatnews, Sijunjung – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sijunjung kembali mengucurkan dana sebesar Rp313.800.000,- untuk membantu fakir miskin (mustahiq).

“ Pada semester II, kita mengucurkan dana untuk program Sijunjung Cerdas sebesar Rp313.800.000,- kata Ketua Baznas Kabupaten Sijunjung, Yusri didampingi Wakil Ketua Baznas, Gusman dan Syamartizen kepada awak media di kantor Baznas Sijunjung, Selasa (17/12).

Dana sebesar itu, sambung ketua dan wakil ketua Baznas, disalurkan kepada 1.046 mustahiq usulan Unit Pengelola Zakat (UPZ) di lingkungan Pemkab Sijunjung, PDAM, KPU dan tiga pemerintahan nagari.

Bantuan sebesar Rp300 ribu per orang ini, sebut dia, didistribusikan langsung kepada mustahiq penerima.Pendistribusian dilakukan selama empat hari, dimulai Selasa hingga Jumat (17-20/12) di kantor Baznas Sijunjung.

“Pendistribusian dimulai hari ini (selasa-red) untuk 304 orang mustahiq usulan 13 UPZ,” ucap Ketua Baznas, Yusri dan Wakil Ketua Gusman dan Syamartizen.

Sementara, Rabu (20/12), Baznas mendistribusikan untuk 372 mustahiq usulan UPZ, kemenag, PMPN, Kependudukan dan Capil, Pndidikan dan Kebudayaan, Satpol PP, Perhubungan, Bapppeda, Dagperinkop dan UKM dan UPZ BKAD.

Selanjutnya, Kamis (21/12), bantuan ini disalurkan kepada 335 mustahiq usulan UPZ Sekretariat Daerah, Sekretariat DPRD, Parpora, Pangan dan Perikanan, Dinas Sosial PP dan PA, Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, BKPSDM, RSUD Sijunjung, KPU dan Baznas.

“Hari terakhir, kita salurkan untuk 35 mustahiq usulan UPZ Pemerintahan Nagari Koto Tuo, Pamuatan dan Pemerintahan Nagari Kampung Baru,” ucapnya.

Selain mendistribusikan dana Program Sijunjung Peduli, lanjut mereka, Baznas Sijunjung juga menyalurkan dana sebesar Rp35 juta untuk program Sijunjung Cerdas.Dana bea siswa untuk 70 orang mahasiswa ini disalurkan, Jumat (20/12).

“ Dana yang kita salurkan untuk program Sijunjung Cerdas sebesar Rp35 juta.Per mahasiswa menerima sebesar Rp500 ribu,” ujanya.-zet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.