SEMANGATNEWS.COM – Halo adik-adik. Pada artikel ini, kita akan membahas kunci jawaban Tema 9 Kelas 5 SD/MI halaman 45 46 47 48 53, Pembelajaran 6.
Pertanyaan dan soal di Pembelajaran 6 yang mulai dari halaman 44 sampai 53, merupakan materi Subtema 1 Benda Tunggal dan Campuran.
Buku Paket Tema 9 berjudul Benda-Benda di Sekitar Kita, terdapat pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi terbaru tahun 2017.
Kunci jawaban Tema 9 Kelas 5 di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 Halaman 36 37 38 41 42, Subtema 1 Pembelajaran 5
Aku dan teman-teman mempunyai kesukaan di bidang seni yang berbeda. Aku suka menyanyi. Dayu suka menari. Udin, Beni, dan Siti suka menggambar. Perbedaan itu dapat memperkaya pengetahuan kami di bidang seni. Meskipun beragam, kami tetap rukun.
Wilayah Indonesia membentang luas dari Sabang sampai Merauke. Bentang alam ini merupakan salah satu alasan Indonesia kaya akan keragaman budaya.
Keragaman budaya di antaranya berupa upacara adat, rumah adat, tari-tarian, dan berbagai lagu daerah. Hampir setiap daerah memiliki kebudayaan masing-masing. Banyaknya perbedaan kebudayaan dalam suku bangsa bisa menjadi sumber terjadinya konflik antara suku-suku bangsa dan golongan.
Namun, keberagaman suku bangsa dan budaya tidak membuat bangsa Indonesia terpecah belah. Terbukti bangsa Indonesia tetap rukun dan bersatu.
Bhinneka Tunggal Ika merupakan semboyan bangsa kita yang mengungkapkan persatuan dan kesatuan yang berasal dari keanekaragaman. Bhinneka Tunggal Ika artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Walaupun kita terdiri atas berbagai suku yang beraneka ragam budaya daerah, namun kita tetap satu bangsa Indonesia.
HALAMAN SELANJUTNYA>>>