Solsel Juarai Permainan Anak Nagari

by -

Solsel Juarai Permainan Anak Nagari

Semangatnews, Solok Selatan – Solok Selatan berhasil meraih Juara I pada Festival permainan anak nagari kategori permainan Egrang/Tengkak-tengkak (secara estafet dimainkan 4 orang) yang diselenggarakan Dinas Kebudayaan Propinsi Sumbar, Kamis 3/1019.

Selanjutnya, Tim Solsel tersebut berhak mewakili Sumbar ke lomba tingkat nasional yang akan diselenggarakan pada tanggal10 Oktober 2019 mendatang di Jakarta

Kabid kebudayaan Dinas Pariwisata Solok Selatan, Desrial, didampingi
Kasi Pengelolaan dan Pengembangan Budaya, Darmansyah, mengatakan bahwa tim yang mendapatkan juara tersebut berasal dari pelajar SMP 5 Pakan Salasa, Pauh Duo, yang sebelumnya telah dilatih di sekolah tersebut

Tidak hanya akan berlomba pada kategori Egrang, Tim Sumbar yang diwakili oleh Solsel tersebut juga akan berlomba pada jenis permainan lain
“Anak-anak kita juga akan berlaga untuk kategori permainan lain, seperti terompah panjang, gasing, sumpit, serta permainan galah,” terang Desrial

Desrial yang akrab dipanggil Pak De tersebut juga menyampaikan terima kasihnya atas dukungan yang telah diberikan oleh pihak sekolah dari SMPN 5 Solok Selatan (Pakan Salasa) serta pihak-pihak di sekolah tersebut yang telah melatih tim. Adapun tim tersebut terdiri dari Divo Yuliawan, Gus Asril
Ari Yanto Saputra, serta Rindo desriyansa, dengan pelatih yang bernama Piki

Ia mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan lomba tersebut adalah untuk kembali menghidupkan serta melestarikan permainan tradisional yang sudah mulai jarang dimainkan oleh anak-anak zaman sekarang, juga untuk menanamkan nilai-nilai yang terkandung pada setiap permainan tradisional tersebut seperti kerja sama tim/kelompok, nilai-nilai sportivitas, menghargai sesama, kedisiplinan, kebersamaan, dan sebagainya.

Untuk kesiapan menuju lomba di Jakarta pada 10 Oktober mendatang, menurutnya pihak propinsi dan juga kabupaten akan mengintensifkan latihan agar mendapatkan hasil yang maksimal nantinya

“Mohon doa dan dukungan bagi anak-anak kita yang akan berlomba mewakili Sumbar nantinya,” tukasnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.