Wako Zulmaeta Dan Wawako Elzadaswarman Bukber Bersama Anggota Meja Enam Pergaulan

by -

SEMANGATNEWS.COM – Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman hadiri buka bersama dengan anggota meja Enam Restoran Pergaulan.

Kegiatan buka puasa bersama ini sekaligus memberikan ucapan selamat kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Periode 2025-2030 serta menjalin dan mempererat silaturahmi dalam momentum bulan suci Ramadan, Minggu (16/3/2025)

Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta menyampaikan terimakasih atas undangan dan sambutan yang diberikan oleh komunitas meja enam pergaulan,

“Terimakasih komunitas Meja Enam, inlah wujud silaturahmi antar sesama, di sini hadir Bapak Wakil Wali Kota Elzadaswarman yang akrab di sapa Om Zet dan juga banyak hadir anggota meja enam, ini menjadi momen yang baik untuk bersilaturahmi, “kata Wali Kota Zulmaeta

Lebih lanjut Wako Zulmaeta berharap komunitas Meja Enam ini hendaknya terus aktif sebagai wadah yang mempererat persaudaraan,

“Kita berharap silahturahmi dengan komunitas Meja Enam Pergaulan ini terus berlanjut dan bisa mendukung kami ZuZeMa dalam menjalankan amanah sebagai wali Kota Payakumbuh dan Wakil Wali Kota Payakumbuh 2025-2030, Terimakasih Komunitas Meja Enam, “ucap Wako Zulmaeta.

Ketua Meja Enam Andi Malaway Yulhendri menyampaikan banyak Terimakasih kepada Bapak Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman, yang telah meluangkan waktunya untuk bisa hadir pada acara buka bersama ini,

“Terimakasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada bapak Zulmaeta dan Om Zet yang telah hadir langsung pada acara silahturahmi dan buka puasa bersama kami komunitas Meja Enam Pergaulan, “kata Ketua Andi Malaway.

Lebih lanjut Andi Malaway menyampaikan, komunitas Meja Enam ini berdiri sejak tanggal 12/12/2012 yang terdiri berbagai elemen seperti TNI, Polri, ASN, Pensiunan, Pengusaha, Pedang, Petani, sopir, Juru Parkir dan berbagai elemen lainnya, Meja Enam ini bergerak di bidang sosial, alhamdulillah kami sudah berjalan selama lebih kurang 3 tahun,

“Kami dari komunitas Meja Enam Pergaulan mengucapkan selamat menjalankan kepemimpinannya Bapak Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh Periode 2025-2030 semoga amanah, “ucap Andi Malaway. (Jn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.