DHARMASRAYA, SEMANGATNEWS.COM – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) I Pulau Punjung dinobatkan sebagai salah satu sekolah negeri kandidat rujukan Google.
Kesuksesan SMPN I Pulau Punjung di samping yang pertama sebagai sekolah kandidat rujukan Google di Dharmasraya juga adalah sekolah menengah pertama kandidat rujukan Google di Sumatera Barat.
Hal ini Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Dharmasraya, Bobby Perdana Riza ungkapkan saat mendampingi Bupati Sutan Riska dalam acara penyerahan plakat ucapan selamat kepada Kepala Sekolah tersebut, Lovi Meuthia atas keberhasilan SMPN 1 Pulau Punjung sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG) pertama di Kabupaten Dharmasraya di Pulau Punjung, Senin (25/11/2024)
Sebelumnya menurut Kadis Bobby, dirinya bersama Kepala Sekolah dan tim juga diminta menjadi Narasumber workshop yang dikerjasamakan pihak Google di hadapan Kadisdik Propinsi dan Kadis Pendidikan seluruh Kabupaten/kota se Sumbar.
“Digitalisasi pendidikan sudah menjadi kebutuhan yang tidak bisa kita tawar lagi. Perjuangan SMPN 1 Pulau Punjung dalam menerapkan ini cukup unik, mereka sudah punya inovasi Spensa Berbasis Digital sejak lama, malah sempat bersaing di tingkat kabupaten dengan inovasi GL Pro Sasabesa kami sewaktu di DinsosP3APPKB tahun 2020 lalu,” jelas Bobby.
Bobby Perdana Riza menambahkan waktu itu walau gagal sebagai yang terbaik, Dinas Pendidikan melihat inovasi ini punya potensi.
“Alhamdulillah ketemu pihak Google yang punya jalur untuk itu, dan dalam waktu singkat kita bisa mewujudkan mimpi sekolah ini untuk bisa diakui tidak hanya di level regional, malah bisa go nasional karena reputasi Google yang cukup mentereng,” tukuk alumni STPDN itu.
SMPN 1 Pulau Punjung saat ini termasuk dalam 67 sekolah yg telah diakui sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google di seluruh Indonesia. Prestasi yang tidak bisa dianggap enteng mengingat bisa berada di posisi itu diantara puluhan ribu jumlah sekolah di Indonesia.
Bobby Perdana Riza menjelaskan di Propinsi Sumatera Barat malah baru ada 4 sekolah lainnya yang berstatus serupa, dan kesemuanya berada di daerah perkotaan seperti halnya, Kota Padang, Bukittinggi dan Kota Solok.
Prestasi ini patut dibanggakan oleh SMPN 1 Pulau Punjung dan Dharmasraya secara umum. Terkhusus bagi Dinas Pendidikan untuk selalu berupaya meningkatkan kualitas pendidikan yang tidak kalah dengan sekolah di perkotaan.
Ditambahkan, saat ini pihaknya sedang menunggu kabar baik keberhasilan 2 sekolah di Dharmasraya yang akan menjadi rujukan KSRG berikutnya.
Langkah ke arah itu telah dibuktikan dengan telah di selesaikan interview dengan pihak Google.
“Dan apabila ini tercapai, insyaAllah Dharmasraya menjadi daerah yang memiliki Kandidat Sekolah Rujukan Google terbanyak di Sumatera,” harap Kadis Bobby P Riza. (rsy)