Pasaman, Semangatnews.com – Tiga dari 12 kecamatan sepi peminat untuk pendaftaran penerimaan calon anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) untuk pemilihan gubernur, wakil gubernur dan bupati wakil bupati tahun 2020 di KPU Kabupaten Pasaman .
Sementara itu, hari keempat pembukaan penerimaan calon PPK di KPU Pasaman telah mendaftar sebanyak 216 orang.
Komisoner KPU Pasaman Eria Chandra mengatakan Kepada Semangatnews.com , tiga kecamatan yakni Mapat Tunggul Selatan, Tigo Nagari dan Rao Selatan masih sepi peminat.
“Kita mengharapkan seluruh masyarkat Pasaman untuk berpartisipasi pada pelaksana pemilihan serentak tahun 2020. Dan bisa memasukan lamaran berkasnya ke sekretariat KPU Kabupaten Pasaman tepatnya di Media Center KPU Kabupaten Pasaman” ujarnya Rabu 22/1 di Pasaman.
Eria menambahkan, pendaftaran penerimaan PPK di Kabupaten Pasaman sudah dimulai sejak 18 Januari dan berakhir 24 Januari 2020 mendatang .
Ini jumlah calon anggota PPK yang telah mendaftar di KPU Kabupaten Pasaman untuk 12 kecamatan yakni ,Kecamatan Lubuksikaping 52 , Duo Koto 11 , Panti 22, Rao 15, Rao Utara 27, Mapat tunggul 16, Padang Gelugur 10, Mapat Tunggul Selatan 6, Rao Selatan 13, Tigo Nagari 6, Simpati 20 dan Bonjol 18 Orang.(Ay)